Grand Batavia Pasarkan Klaster Baru Batavia Spring
Grand Batavia merilis klaster baru, Batavia Spring, mulai awal bulan April 2017. Tahap pertama, hanya memasarkan sebanyak 65 unit. Harga mulai Rp 385 jutaan. Uang muka minimal 15% yang bisa dicicil hingga 18 kali.
Setelah klaster Batavia Essence habis terjual, Grand Batavia langsung merilis klaster terbaru, Batavia Spring, Mulai dipasarkan kepada konsumen sejak awal April 2017. Lokasi klaster bersebelahan dengan klaster Batavia Essence.
Batavia Spring hanya terdiri atas dua tipe hunian. Yaitu, tipe Scilla berukuran luas bangunan 40 m2 dan luas tanah 60 m2, serta tipe Salvia (50/72 m2). Keduanya merupakan hunian dua lantai. Tipe Scilla memiliki dua kamar tidur, sedangkan tipe Salvia memiliki dua kamar tidur plus satu kamar tidur pembantu.
Segera pesan klaster terbaru Batavia Spring. Data penjualan mencatat, setiap merilis klaster baru, sejak pertengahan tahun 2015, hunian-hunian Grand Batavia selalu langsung diburu para konsumen. Hanya dalam waktu sekejap, unit-unit rumah favorit sudah habis terjual.
Animo Konsumen
Hampir seluruh klaster yang telah dikembangkan oleh Grand Batavia memang sangat diminati para konsumen. Sebagian besar rumah sudah habis terjual. Selain harga yang masih sangat terjangkau, nama besar Grup Jaya, induk perusahaan perumahan Grand Batavia, juga memberi pengaruh besar.
Grand Batavia merupakan produk properti pengembang PT Deltacendana Citapersada. Salah satu anak perusahaan Jaya Property Group ini dapat dipastikan menjadi jaminan produk yang berkualitas dan prestisius, ditambah dengan keunggulan Grand Batavia yang dibangun pada lahan dengan nilai investasi tinggi.
Secara teknis, Grand Batavia dibangun di atas lahan berupa tanah asli (bukan tanah urug), sehingga terjamin keamanannya, baik secara struktur maupun konstruksi. Faktor ini juga menjadi diferensiasi pengembangan kawasan yang berbeda dengan perumahan-perumahan lain.
Selama periode promo 7-24 April 2017, Grand Batavia membuka pameran properti di Ground Floor Tangcity Mall, Kota Tangerang. Konsumen yang ingin melihat lokasi perumahan, bisa memanfaatkan fasilitas transportasi berjadwal yang disediakan oleh Grand Batavia, setiap hari pukul 10.00 dan 14.00. Pick-up point transportasi berjadwal juga di Tangcity Mall.
Kantor Pemasaran Grand Batavia
Jalan Raya Cadas-Kukun, Kecamatan Pasar Kemis, Tangerang.
Telp : (021) 5935 7300
(021) 590 8888