Serah Terima Rumah Batavia Garden dan Height
Kabar gembira bagi konsumen klaster Batavia Garden dan Height. Hari Sabtu dan Minggu besok, 21-22 Oktober 2017, Grand Batavia akan mulai menyerahterimakan rumah di kedua klaster tersebut.
Sebanyak lebih dari 170-an rumah di klaster Batavia Garden dan Height, akan diserahterimakan kepada pemilik masing-masing. Ini merupakan acara serah terima tahap pertama kedua klaster tersebut.
Undangan untuk menghadiri acara serah terima pun sudah dikirimkan kepada para konsumen yang telah memenuhi syarat. Yaitu, pembelian tunai sudah lunas atau konsumen yang sudah akad KPR.
Selain proses administrasi serah terima dan penyerahan kunci, para konsumen juga dipersilakan untuk mengecek kondisi rumah masing-masing. Masukan dan keluhan mengenai kondisi rumah dapat disampaikan kepada Unit Purnajual Grand Batavia, Puri Jaya.
Di lapangan, sebagian besar rumah di klaster Batavia Garden dan Height, sudah hampir rampung. Hingga pertengahan bulan Oktober 2017, beberapa rumah sudah terpasang tulisan ‘Ready’. Artinya, rumah tersebut sudah siap untuk diserahterimakan kepada konsumen.
Jika Anda memiliki pertanyaan seputar serah terima rumah klaster Batavia Garden dan Height, silakan hubungi nomor 5935 7300. Unit purnajual Grand Batavia siap membantu Anda.
Informasi serah terima rumah
Telp : (021) 5935 7300
Teks dan foto: Icef Andi Herdian